Keuntungan dan Kerugian Internet bagi Kehidupan Masyarakat
Internet telah menjadi inovasi yang paling luar biasa di bidang komunikasi dalam sejarah umat manusia. Seperti halnya dengan setiap inovasi, internet memiliki keuntungan dan kerugian. Meski begitu kelebihan internet dapat menutupi kelemahannya. Saat ini internet telah menjadi alat komunikasi yang paling bagus bagi orang-orang di seluruh dunia. Internet telah membawa dunia baru ke dalam satu ruangan. Internet memiliki potensi yang luar biasa untuk menawarkan banyak sekali jenis layanan.Pencarian terus menerus dilakukan untuk lebih dapat memfasilitasi kebutuhan hidup yang lebih baik, hingga akhirnya manusia telah mampu menciptakan banyak hal baru. Sebuah perubahan besar terjadi ketika ditemukannya komputer digital elektronik. Sampai saat ini internet telah menjadi alat yang paling ampuh untuk digunakan oleh semua orang di seluruh dunia. Dengan berkembangnya teknologi internet, planet bumi terasa berukuran lebih kecil.
Internet dapat dedifinisikan sebagai jaringan komputer yang dirancang untuk menerima dan mengirim data dalam bentuk webcast, e-mail, blog, dsb. Dalam bahasa yang sederhana, hal ini dapat disama artikan dengan server yang besar dan dipersenjatai dengan sejumlah informasi yang digunakan oleh jutaan orang di dunia secara bersamaan. Pada dasarnya internet adalah jaringan yang terhubunga dengan jaringan lainnya yang lebih kecil. Semua teknologi modern saat ini terhubung ke internet sehingga menjadi kebutuhan atau alat bisnis. Teknologi digital ini telah menjadi taman bermain dan medan perang bagi banyak orang. Internet telah menjadi bagian dari alat bisnis yang sangat diperlukan. Ini telah membuat manusia menjadi terhubung dengna manusia lain di penghujung dunia sekalipun. Hanya dengna klik di mouse, kita dapat menerima berita dari seluruh dunia, mengakses informasi, dan belanja online. Internet mempunyai potensi yang luar biasa dan menyediakan berbagai layanan. Keuntungan yang bisa didapatkan dari teknologi ini sangat banyak, meski juga terdapat kekurangan. Berikut kelebihan dan kerugian dalam teknologi internet.
Keuntungan internet
Komunikasi supert cepat
Target utama dari internet adalah komunikasi dengan cepat. Anda dapat berkomunikasi dalam sepersekian detik dengan orang yang duduk di belahan dunia lain. Untuk komunikasi yang lebih personal dan interaktif, anda dapat memanfaatkan fasilitas layanan chatting, konferensi video, dan sebagainya. Selain itu, ada banyak layanan messenger. Dengan bantuan layanan seperti itu, telah menjadi sangat mudah untuk membuat semacam persahabatan global di mana anda dapat berbagi pikiran anda dan mengeksplorasi budaya lain.
Sumber informasi
Informasi adalah keuntungan terbesar yang diberikan internet. Internet adalah harta karun informasi virtual. Setiap jenis informasi pada setiap topik tersedia di internet. Mesin pencari seperti Bing, Google, Yahoo siap melayani anda di internet. Ada sejumlah besar informasi yang tersedia di internet, mulai dari masalah hukum, pemerintahan, perdagangan dan konferensi, informasi pasar, ide-ide baru dan dukungan teknis.
Pendidikan
Mahasiswa dan anak-anak adalah salah satu pengguna internet terbanyak. Semakin hari hampir semua siswa harus menggunakannya untuk penelitian. Bahkan guru sudah mulai memberikan tugas yang memerlukan penelitian yang luas di internet. Selain itu, anda dapat memiliki akses ke penelitian terbaru di bidang kedokteran, teknologi dan sebagainya. Banyak situs seperti dokter online yang memungkinkan anda untuk berbicara dengan dokter secara online.
Internet telah menjadi informan dari banyak pengetahuan, baik melalui cara gratis atau layanan berbayar. ‘World Wide Web’ telah menjadi jalur yang luar biasa untuk bidang akademis danKonsep e-commerce digunakan untuk semua jenis penawaran manuver atau bisnis komersial yang melibatkan transfer informasi di seluruh dunia melalui internet. Website jual beli memungkinkan anda untuk membeli, menjual atau lelang barang secara online. Internet telah membuat hidup sangat nyaman. Dengan layanan online, anda sekarang dapat melakukan semua transaksi online. Anda dapat memesan tiket untuk film, transfer dana, membayar tagihan, pajak dll, langsung dari rumah anda. mengumpulkan pengetahuan yang lebih besar dari mata pelajaran.
Seluruh lingkup homeschooling telah diperluas karena peningkatan aksesibilitas seperti video guru memberikan ceramah, menunjukkan diagram dan menjelaskan konsep-konsep, seperti halnya di kelas nyata. Organisasi nirlaba juga telah membuka website yang mencari relawan dan sumbangan untuk membantu orang-orang yang membutuhkan. Ada juga situs seperti Coursera, Wikipedia, dan TeacherTube yang mendedikasikan dirinya untuk pengetahuan bagi semua orang.
Hiburan
Internet menjadi sangat sukses dalam dunia hiburan. Mendownload permainan atau hanya berselancar di website adalah beberapa kegunaan internet. Mendapatkan update terbaru mengenai selebriti dan menjelajahi situs telah menjadi gaya hidup sehari-hari dari sekian banyak orang.
Konsep e-commerce digunakan untuk semua jenis penawaran manuver atau bisnis komersial yang melibatkan transfer informasi di seluruh dunia melalui internet. Website jual beli memungkinkan anda untuk membeli, menjual atau lelang barang secara online. Internet telah membuat hidup sangat nyaman. Dengan layanan online, anda sekarang dapat melakukan semua transaksi online. Anda dapat memesan tiket untuk film, transfer dana, membayar tagihan, pajak dll, langsung dari rumah anda. Kerugian internet
KERUGIAN INTERNET
Pencurian Informasi
Jika anda menggunakan internet untuk online banking, jejaring sosial atau layanan lainnya, anda mungkin berisiko terhadap pencurian informasi pribadi anda seperti nama, alamat, nomor kartu kredit, nomor rekening, dll. Hacker jahat dapat mengakses informasi yang sensitif, mungkin saja melalui software phishing.
Spamming
Spamming seringkali mengacu pada pengiriman massal seperti e-mail yang tidak diinginkan dalam jumlah besar. Kegiatan ilegal tersebut dapat menjadi hal yang memuakkan karena kotak surat dalam email menjadi penuh sehingga untuk mengakses akun email menjadi lambat.
Biasanya spammer menggunakan mesin bot untuk membombardir penerima. Namun untungnya, penyedia layanan email sekarang telah mempunyai sistem keamanan untuk mencegah terhadap spamming. Salah satunya adalah dengan melaporkan email sebagai spam, sehingga semua email dari id email yang sama atau alamat IP tersebut akan diblokir.
Virus atau malware
Pengguna internet sering terganggu oleh serangan virus pada sistem komputer mereka. Program virus mungkin bisa diaktifkan jika anda mengklik link yang tampaknya tidak berbahaya. Komputer yang terhubung ke internet sangat rentan terhadap serangan virus yang dapat merusak sistem komputer sepenuhnya..
Konten dewasa
Pornografi merupakan kelemahan terbesar dari internet. Internet memungkinkan anda untuk mengakses dan mendownload jutaan foto-foto telanjang, video dan lainnya. Akses tak terbatas pada internet dapat merugikan bagi anak-anak dan remaja bahkan membuat sifat mereka menjadi buruk. Konten-konten dewasa ini selalu menjamur di internet. Kurangnya kontrol atas distribusi dan akses tidak terbatas dari materi pornografi akan merugikan anak-anak. Apa yang dapat dilakukan oleh orang tua adalah dengan memblokir situs-situs berbahaya dan memantau aktivitas anak-anak mereka.
Hubungan sosial yang buruk di dunia nyata
Berkat internet, orang sekarang hanya bertemu di layanan jejaring sosial. Semakin banyak orang semakin ditelan dunia maya dan terpisah dari teman-teman dan keluarga. Bahkan anak-anak lebih suka bermain game online daripada berbaur dengan anak-anak lainnya. Ini dapat menghambat perkembangan sosial mental yang buruk pada anak-anak. Seperti orang autis, mereka seakan-akan hidup dalam dunia mereka sendiri.
Kecanduan internet
Masalah terbesar yang terjadi karena internet adalah kemampuannya untuk dapat menciptakan perpecahan antara dunia nyata dan virtual. Dunia maya yang nampak begitu memikat akan membuat mudah untuk terpancing, hingga akhirnya berkelanjutan sampai pada dunia nyata.
Kecanduan untuk segala sesuatu yang berhubungan dengan internet termasuk berselancar berlebihan, judi online, jejaring sosial, dan kecanduan game. Kecanduan ini mengakibatkan timbulnya masalah fisik maupun mental yang dapat mengakibatkan komplikasi kesehatan jika dibiarkan tanpa pengawasan. Sungguh ironis jika internet dapat menjadi menjadi pemicunya. Semakin sering duduk di depan komputer dan kurang bergerak, pada akhirnya akan berpengaruh pada fisik dan emosional. Penelitian terbaru telah dapat membedakan antara penggunaan internet kompulsif dan penggunaan internet yang berlebihan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar